Untuk Mamah

I just wanna say: I love you Mom…..

kau adalah ibu terbaik yang diberikan Allah padaku

aku beruntung memilikimu

kasih sayang dan cinta yang kau berikan sepanjang hidupku

tak kan sanggup aku membalasnya

hanya Allah yang bisa membalas semua yang telah mama berikan padaku

aku hanya ingin membuatmu bahagia Mah…

kau adalah segalanya bagiku…

tanpamu, aku tak kan pernah bisa hadir mewarnai dunia ini

aku ingin menghapus setiap kesedihanmu

dan menggantinya dengan kebahagiaan

maafkan aku yang tak bisa setiap saat

hadir disisimu Mah

tapi….. jangan pernah kau ragukan

cinta dan kasih sayangku untukmu

dimanapun kau berada

bahkan jarak dan waktu yang seringkali memisahkan kita

namun aku akan selalu mencintai dan menyayangimu Mah

karena namamu telah kuukir dihatiku

hanya kematianlah yang bisa memisahkan kita

tapi kehadiranmu dihatiku

takkan bisa dikikis oleh sang waktu

bahkan oleh perpisahan sekalipun


andai aku bisa………
aku ingin kau hadir setiap saat disisiku, menemaniku kala suka dan duka

serta menjagaku dikala aku merasa kesepian dan sendiri

namun……..

kenyataan berkata lain, aku berpisah darimu untuk sekian waktu

demi masa depanku, dan tahukah itu mah….

semua aku lakukan karena aku ingin membuat mamah bahagia

meski saat ini belum, tapi aku yakin, aku pasti bisa bahagiain mama

Mah, jangan pernah kau khawatirkan aku dimanapun aku berada

karena aku bisa menjaga diri, aku yakin Allah akan selalu melindungiku

Jarak diantara kita, hanyalah ujian sang waktu

yang kan membuatku belajar menjadi dewasa tanpa kehadiranmu disisiku

aku akan berusaha tegar jalani hidupku, tanpa mama perlu tahu

perjuanganku seperti apa

aku tak ingin membuatmu sedih karena memikirkanku

aku ingin membuatmu selalu tersenyum Mamah

karena aku baik-baik saja

air mata, kesedihan, perjuangan, dan rasa lelah cukuplah aku yang merasakan sendiri

karena semua ini bagian dari proses yang harus kulalui dalam hidupku

dan hingga saaatnya tiba

aku hanya ingin membuat mama bangga padaku

dan mama tak  kan sia-sia melahirkan aku ke dunia ini

sebab aku akan melakukan yang terbaik dalam hidupku

selain sebagai bentuk rasa syukurku pada Allah

semua itu aku lakukan untukkmu  mamah …

terima kasih untuk setiap nasehat yang mama berikan

aku akan selalu mengingatnya sampai kapan pun

terima kasih karena mama tak pernah lelah mendoakan aku

terima kasih karena mama mencintai dan menyayangiku apa adanya

bagiku, dan dimataku kau tetaplah seorang ibu terbaik yang Allah berikan padaku

aku telah banyak belajar tentang arti hadirmu sebagai mamaku

dan aku hanya bersyukur pada Allah karena memiliki mama sepertimu

aku sayang mama….

i love you mah ^_^

Baca juga: cepat sembuh kakekku sayang

With Love,

 

 

SUBSCRIBE AISAIDLUV

4 thoughts on “Untuk Mamah

  1. rini comalasari

    aku tak ingin membuatmu sedih karena memikirkanku
    aku ingin membuatmu selalu tersenyum Mah
    karena aku baik-baik saja
    air mata, kesedihan, perjuangan, dan rasa lelah cukuplah aku yang merasakan sendiri
    karena semua ini bagian dari proses yang harus kulalui dalam hidupku
    dan hingga saaatnya tiba
    aku hanya ingin membuat mama bangga padaku
    dan mama gak kan sia-sia melahirkan aku ke dunia ini
    sebab aku akan melakukan yang terbaik dalam hidupku
    selain sebagai bentuk rasa syukurku pada Allah
    semua itu aku lakukan untukkmu Mah…

    kata2 ini mencucurkan air mata bgt teh…
    apa lg skrg mama lg sakit, jd tambah merasa betapa berarti dan pentingnya seorang mama dlm hidup ini 😦 😦

    semoga mama cepet sembuh, dan bisa bercanda dan masak bwt rini lg…amien..

    makch ya teteh dah buat aku semakin sayang sm mama:-)

    Like

  2. aisaidluv

    harus sayang sama mamamu Rin, apalagi Rini setiap saat bisa ada deket mama. Sementara aku gak bisa 😦
    karna tanpa mama kita gak kan bisa menikmati indahnya dunia ini. Perjuangan mama begitu berat untuk kita… Rini yg sabar jagain mama ya syng, smg mama Rini cepet sembuh seperti sedia kala. Amin.

    Meskipun aku gak bisa setiap saat peluk mama :(, tapi setiap detik aku merasakan kasih sayangmu, krn namamu telah kuukir dihatiku.

    smg mama Rini cepat sembuh, n bsa masak masakan kesukaan Rini lg. Jagain mama ya Rin, temani mama sampai mama sembuh total, OK.

    Like

  3. cezter29

    makasih tas pa yang dah ditulis,.,.
    bagi siapa yang membacanya,maka dia akan sadar bahwa stiap orang punya pahlawan paling penting dan berjasa dalam hidup
    mamah dan papah adalah anugerah yang paling berharga didunia ini..demi allah aku juga sayang banged sama mamah aku.,,
    tapi aku nyesel belum bisa membalas semua jasa-jasanya.
    mah ku mohon tunggu sampai aku bisa bahagiain mamah…
    ku mohon sama allah kasih aku kesempatan buat bahagiain mamah dan supaya aku bisa naikin haji mamah……amin!!!!
    aku juga mohon doanya sama smua orang yang baca…..makasih!!

    Like

  4. aisaidluv

    Amin. Saya doakan semoga keinganan mulia Anda bisa terwujud.

    sama2 🙂
    thanks yah….udah baca tulisan saya. Tulisan ini mewakili rasa cinta seorang anak untuk mamanya 🙂

    Like

Leave a Reply

Please log in using one of these methods to post your comment:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s